• Pelayanan Poliklinik : Senin - Jumat 8:00 - 16:00 WIB

Sabtu, 21 September 2024 : WIB

group-musik-keroncong-rsd-dr-soebandi-menyemarakkan-pesta-rakyat-jember-dalam-rangkaian-acara-penyambutan-api-porprov-vii-jawa-timur

25 Jun 2022

GROUP MUSIK KERONCONG RSD dr. SOEBANDI MENYEMARAKKAN PESTA RAKYAT JEMBER DALAM RANGKAIAN ACARA PENYAMBUTAN API PORPROV VII JAWA TIMUR

Pada hari Rabu, tanggal 22 Juni 2022, jam 19.00 21.00, Group Musik Keroncong RSD dr. Soebandi Jember menyemarakkan Pesta Rakyat Jember dalam Rangkaian Acara Penyambutan Api PORPROV VII Jawa Timur di Alun-Alun Jember. Dalam rangkaian acara ini terdapat pengenalan produk knowledge produk-produk bazar UMKM Kabupaten Jember, penampilan Tari Tradisional, Band Perform, Komunitas Musisi Jember dan penampilan Musik Keroncong RSD dr. Soebandi.

Penampilan Group Musik Keroncong RSD dr. Soebandi disamput sangat meriah oleh ribuan peninton yang memadati alun-alun Jember pada malam itu. Berbagai music genre dikemas dalam alunan music keroncong yang memeriahkan acara pesta rakyat, mulai dari lagu nostalgia, dangdut, music pop, langgam dan keroncong asli dibawakan dengan sangat apik oleh Group Musik Keroncong RSD dr. Soebandi. Alun-Alun Jember tampak begitu meriah dan hangat pada malam hari itu, ribuan penonton yang memadati alun-alun Jember tampak menikmati penampilan Group Musik Keroncong yang dimiliki oleh salah satu Rumah Sakit milik Pemerintah Kabupaten Jember itu.

Yang lebih istimewa lagi yaitu Group Musik Keroncong RSD dr Soebandi yang menghibur masyarakat dengan berbagai lagu keroncong itu merupakan pegawai RSD dr. Soebandi Jember yang berprofesi sebagai tenaga kesehatan yang setiap harinya memberikan pelayanan kesehatan masyarakat bagi masyarakat Jember. Mereka adalah Yhusa dan Agung yang berprofesi sebagai seorang analis kesehatan, Yogie Liberty, Dema Billi, Novita, Retno dan Wahyu yang berprofesi sebagai seorang perawat, Wiwin yang berprofesi sebagai asisten apoteker, Johan yang berprofesi sebagai sterilitator sentral, Raedifan yang berprofesi sebagai pengelola data elektronik dan Supriyanto sebagai Pengadministrasian. Mereka berlatih memainkan berbagai alat musik tradisional untuk mengiringi lagu keroncong yang merupakan salah satu kebudayaan Indonesia yang perlu dilestarikan. Dengan penampilan mereka ini, akan meningkatkan minat masyarakat Indonesia kepada musik asli Indonesia yaitu musik keroncong, terutama kepada para generasi muda yang banyak hadir dalam acara pesta rakyat tersebut.

Sebagai musik khas Indonesia, keroncong memang sudah selayaknya untuk dilestarikan oleh bangsa kita sendiri. Dan sebagai Instansi milik pemerintah, RSD dr. Soebandi berupaya untuk melestarikannya sekaligus memberikan wadah bagi karyawannya untuk menyalurkan bakat dan minatnya dalam dunia musik. Orkes Keroncong RSD dr. Soebandi sudah seringkali tampil dalam acara-acara resmi Pemerintah Kabupaten Jember. Dan kali ini berkesempatan untuk tampil dalam acara Pesta Rakyat Jember dalam rangkaian acara Penyambutan Api PORPROV VII Jawa Timur di Alun-Alun Jember.