• Pelayanan Poliklinik : Senin - Jumat 8:00 - 16:00 WIB

Sabtu, 30 November 2024 : WIB

pelatihan-acls-for-nurse-di-rsd-dr-soebandi-jember

24 Jul 2023

PELATIHAN ACLS FOR NURSE DI RSD dr. SOEBANDI JEMBER

RSD dr Soebandi sebagai RS tipe B pendidikan, selain memberikan pelayanan kesehatan unggul dan rujukan nasional juga menyediakan pendidikan unggul untuk menciptakan SDM unggul melalui program pendidikan, pelatihan dan penelitian terstandar. Berbagai pelatihan telah dilakukan untuk meningkatkan kompetensi tenaga kesehatan, salah satunya bekerjasama dengan organisasi profesi, sehingga terjaga mutu dan profesionalitas tenaga kesehatan. Bersama PERKI (Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia), RSD dr. Soebandi menyelenggarakan Pelatihan ACLS di RSD dr. Soebandi.

Pelaksanaan Pelatihan ACLS ini berlangsung selama 3 hari, mulai tanggal 21- 23 Juli 2023. Diawali dengan penyampaian sambutan oleh perwakilan PERKI Surabaya, dr. Abdul Gofur, Sp.JP FIHA dan dari pihak Rumah Sakit diwakili oleh dr. Saraswati Dewi, Sp.A(K) selaku Kabid Diklit RSD dr. Soebandi. Turut serta hadir pejabat struktural dan fungsional dari RSD dr. Soebandi Jember. Peserta yang mengikuti pelatihan berjumlah 30 peserta pelatihan ACLS dengan peserta dari RS Muhammadiyah 3 orang, RS Citra Husada 1 orang, RSUD Probolinggo 3 orang, RSD Balung 2 orang, Fakultas Keperawatan Muhammadiyah 2 orang, RS Kaliwates 1 orang, Klinik PT. Arutmin Indonesia NPLCT Kota baru Kalimatan Selatan 1 orang , Klinik Pratama Restu ibu Ambulu 1 orang, RSD dr. Soebandi 15 orang.

Narasumber pada pelatihan ACLS diantaranya ada dr. Abdul Gofur, Sp.JP FIHA , dr. Dwi Ariyanti, Sp.JP FIHA, dr. Pipiet Wulandari, Sp.JP FIHA dan Ns. Kurniawati, SST

Di hari pertama, peserta mendapatkan paparan materi melalui zoom. Pelatihan ACLS ini menggunakan metode blended learing sehingga walaupun dilakukan pembelajaran secara virtual, tetap ada interaksi antara narasumber dan peserta. Materi yang diberikan pada hari pertama diantaranya Aspek Etik dan Legal Keperawatan ACLS, BHD Dewasa, Anak Bayi, Tatalaksana Chocking, Tatalaksana Henti Jantung, Tatalaksana ROCS, ACS, Tatalaksana Syok, Edema Paru Akut, EKG Skill EKG Online, Takikardi, Bradikardi dan Airway Management.

Hari kedua pelatihan ACLS diselenggarakan secara luring bertempat di Aula Darusy Syifa RSD dr. Soebandi Jember, dr. Lilik Lailiyah, M.Kes selaku Plt. Direktur Rumah Sakit Daerah dr. Soebandi Jember hadir memberikan sambutan dan dukungan terkait pelaksanaan pelatihan ACLS sebagai bentuk peningkatan kompetensi petugas layanan intensif dan jantung dalam memberikan penanganan kasus kegawatdaruratan. Lebih lanjut Direktur RSD dr. Soebandi mengharapkan pelatihan dapat dilakukan secara berkesinambungan, agar jumlah tenaga kesehatan terlatih berkompeten semakin banyak dan lebih bermanfaat di tempat tugas masing2 terutama untuk menunjang 10 layanan utama menurut Kemenkes

Materi yang disampaikan pada hari kedua meliputi Skill BHD, Skill Electric Therapy, peserta juga melakukan praktek latihan Megacode. Hari terakhir pelatihan, peserta melakukan post test kemudian dilanjut dengan Ujian Megacode Airway.