• Pelayanan Poliklinik : Senin - Jumat 8:00 - 16:00 WIB

Jumat, 20 September 2024 : WIB

rsd-dr-soebandi-melaksanakan-presentasi-dalam-babak-penyisihan-5-besar-terbaik-karya-tulis-ilmiah-gizi-tingkat-provinsi-jawa-timur

6 Okt 2023

RSD dr. SOEBANDI MELAKSANAKAN PRESENTASI DALAM BABAK PENYISIHAN 5 BESAR TERBAIK KARYA TULIS ILMIAH GIZI TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR

RSD dr. Soebandi berperan aktif dalam mengikuti lomba karya tulis ilmiah di tingkat Provinsi yang diselenggarakan oleh Asosiasi Dietisien Indonesia (AsDI) Provinsi Jawa Timur. Lomba ini diikuti oleh 33 Rumah Sakit dari seluruh Provinsi Jawa Timur yang diwakili oleh setiap ahli gizi yang bertugas di rumah sakit masing-masing. Lomba ini diadakan sebagai upaya untuk mengasah kompetensi Ahli Gizi dengan mengusung tema yaitu Efektifitas Protein Hidrolisat pada Asuhan Gizi Pasien.

RSD dr. Soebandi mengirimkan 3 perwakilan ahli gizi untuk mengikuti lomba karya tulis ilmiah ini. Ahli gizi tersebut adalah Anis Nur Laili SST, Nia Fitriani Aisyah S.Gz, dan Ratnasari Kusumawati S.Gz dengan judul karya tulis ilmiah Proses Asuhan Gizi Terstandar pada Pasien Abses Hepar Post Laparotomi Eksplorasi Drainase Abses di Ruang Rawat Inap Anak Aster RSD dr. Soebandi Jember. Lomba diawali dengan pengiriman karya tulis ilmiah secara online kepada pihak panitia untuk dilakukan penilaian oleh dewan juri yang bertugas. Waktu yang diberikan dalam pencarian kasus yang akan diangkat, penyusunan, dan penulisan karya tulis ilmiah adalah 20 hari. Untuk kemudian akan dipilih 5 besar tim terbaik yang ditunjuk untuk melakukan presentasi secara daring guna mempertegas kasus dan penyelesaian kasus yang diusung dalam lomba. RSD dr. Soebandi menjadi salah satu delegasi dari 5 besar tim tersebut, dengan 4 tim delegasi lainnya yang berasal dari RSUD Dr. Soetomo, RSUD DR. Saiful Anwar Malang, dan RSUD Haji Provinsi Jawa Timur.

Sebagai tim 5 besar terbaik yang telah terpilih, RSD dr. Soebandi mengikuti acara presentasi karya tulis ilmiah yang diselenggarakan secara daring pada hari Kamis tanggal 9 Oktober 2023 pukul 18.00 21.00. Kegiatan presentasi pada hari ini meliputi paparan hasil penelitian dan sesi tanya jawab oleh 3 dewan juri kepada peserta lomba. Selanjutnya akan dipilih dan diumumkan juara 1,2, dan 3 dari 5 tim terbaik tersebut pada acara Pelantikan Pengurus AsDI di Jawa Timur yang bertempat di Kota Surabaya.