• Pelayanan Poliklinik : Senin - Jumat 8:00 - 16:00 WIB

Minggu, 8 September 2024 : WIB

rsd-dr-soebandi-menjadi-narasumber-dalam-pelatihan-medicine-fast-respon-untuk-anggota-tim-reaksi-cepat-bpbd-kabupaten-jember

17 Jul 2024

RSD dr. SOEBANDI MENJADI NARASUMBER DALAM PELATIHAN MEDICINE FAST RESPON UNTUK ANGGOTA TIM REAKSI CEPAT BPBD KABUPATEN JEMBER

RSD dr. Soebandi merupakan Rumah Sakit pendidikan milik Pemkab Jember berupaya untuk senantiasa mengembangkan kompetensi Sumber Daya Manusia tidak hanya yang berada di lingkup RSD dr. Soebandi tetapi juga di Instansi lainnya. Pada hari Sabtu 6 Juli 2024 RSD dr. Soebandi menjadi narasumber pada pelatihan MFR (Medicine Fast Respon) korban hanyut di laut untuk anggota Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC BPBD) Kabupaten Jember yang dilaksanakan di Kantor BPBD Kabupaten Jember. Pelatihan berlangsung selama 2 hari, hingga Minggu 7 Juli 2024.

Adapun tim RSD dr. Soebandi yang menjadi pemateri adalah: dr. Achmad Hariyanto, Sp.An yang merupakan Dokter Spesialis Anestesiologi; Herman Adi Cahyono, S.Kep.Ns yang merupakan Perawat Penyelia; dan Ach. Az Arie Nurdiansyah, AMd.Kep yang merupakan Perawat Pelaksana.

Pada tanggal 6 Juli 2024 peserta yang berjumlah 20 orang mendapatkan materi berupa teori singkat dan praktek melakukan Bantuan Hidup Dasar (BHD) menggunakan maneqin CPR, melakukan evakuasi pada korban, serta kemampuan melakukan berbagai teknik evakuasi dalam penyelamatan dasar. Pada tanggal 7 Juli 2024 peserta yang berjumlah 5 orang mendapatkan materi sekaligus praktek lapangan.

Semoga dengan adanya pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan Tim TRC BPBD Kabupaten Jember dalam memberikan pertolongan yang cepat dan tepat pada korban hanyut di laut.